Bhabinkamtibmas Desa Sukaraja Polsek Sukaraja Polres Sukabumi Kota Brigadir Erwin Trissa bersama Babinsa Sukaraja Serma Rastum bersilaturahmi dengan tatap muka bersama masyarakat yang sedang berkumpul. Senin (1/05/2023)
Dalam kesempatan tersebut anggota Bhabin dan Babinsa menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar tetap menjaga keamanan dan tidak mudah percaya akan berita-berita yang belum jelas kebenarannya dan menghimbau kpd warga agar jgn mudah terprovokasi dgn oknum-oknum yg sengaja menimbulkan situasi yg tdk kondusif yg dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa.
Baca juga:
Presiden Jokowi Jenguk Buya Syafii di Sleman
|
“Saya menyadari bahwa tugas Polisi adalah memberi Pelayanan kepada masyarakat, untuk itu kami sebagai petugas Babinkamtibmas yang masing-masing memiliki desa binaan wajib mengetahui perkembangan di desanya, sembari mendekatkan diri kepada warga desa agar terciptanya hubungan yang harmonis, ” ungkap Brigadir Erwin Trissa
Bhabinkamtibmas dan Babinsa menghimbau kepada warga “agar berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing – masing dengan meningkatkan kewaspadaan terutama terhadap orang orang yang tidak dikenal yang berada di lingkungan tempat tinggal serta gerak – gerik yang mencurigakan agar segera melapor ke polsek terdekat, hal ini dimaksudkan untuk mengantisipasi hal hal yang tidak kita inginkan sehingga di Desa Binaan tetap aman dan kondusif.”Tuturnya